Apakah kamu pengguna Smartfren? Jika iya, harus tahu bagaimana cara cek nomor Smartfren. Hal ini penting untuk kamu tahu, karena dibutuhkan ketika akan mengisi pulsa, membeli kuota internet, menambahkan informasi nomor telepon dan lain sebagainya.
Smartfren merupakan salah satu perusahaan layanan operator yang memiliki jam terbang tinggi. Salah satu operator penyedia layanan jasa telekomunikasi ini telah memiliki lisensi seluler dan mobilitas terbatas yang berbasis teknologi CDMA.
Pengguna Smartfren sangat banyak, berkat kualitas layanannya yang bagus serta harga paket internetnya yang terjangkau. Namun, kamu harus tahu lebih dahulu bagaimana cara cek nomor Smartfren, jaga-jaga jika lupa dan ingin isi pulsa atau paket data.
Cara Cek Nomor Smartfren Cepat dan Mudah
Ada banyak cara cek nomor kartu Smartfren, tepatnya ada 5 cara cepat dan mudah dan bisa dilakukan dalam beberapa detik saja. Ada cara offline alias tidak membutuhkan koneksi internet sama sekali, ada pula cara online yang harus menghubungkan HP dengan jaringan internet terlebih dahulu.
Terkadang, pelanggan Smartfren lupa untuk menyimpan nomornya sendiri. Ketika ingin melihat bungkus kartunya, sayangnya sudah hilang. Ketika hal ini terjadi, kamu tidak perlu panik dan khawatir, karena ada cara untuk mengetahui nomor kartu Smartfren tersebut.
Berikut cara cek nomor Smartfren yang bisa kamu coba :
1. Cek Nomor Kartu Smartfren Lewat WhatsApp
Pertama, kamu bisa tahu nomor kartu Smartfren lewat aplikasi WhatsApp. WhatsApp adalah aplikasi chatting, panggilan dan video call yang menggunakan koneksi internet. WhatsApp membutuhkan nomor HP yang aktif untuk mendaftar ke dalamnya.
Nah, jika kamu pernah mendaftarkan nomor Smartfren ke WhatsApp, maka bisa cek berapa nomornya lewat aplikasi tersebut. Caranya cepat dan mudah, bisa kamu lakukan meskipun tidak memiliki kuota internet sama sekali.
Berikut langkah-langkahnya :
- Pertama, buka aplikasi WhatsApp yang terpasang di HP.
- Selanjutnya klik titik tiga di pojok kanan atas aplikasi.
- Kemudian masuk ke menu Pengaturan, lalu klik gambar profil WhatsApp.
- Selesai, di sana kamu bisa melihat informasi tentang akun WhatsApp milikmu, termasuk nomor yang telah kamu daftarkan sebelumnya.
Nah, setelah akhirnya tahu nomor Smartfren tersebut, jangan lupa untuk menyimpannya di kontak agar mudah ketika melupakannya.
2. Cek Nomor Smartfren Lewat Aplikasi MySmartfren
Sebagai pelanggan Smartfren, tentu kamu sudah tahu apa itu aplikasi MySmartfren. Ya, semua operator di Indonesia sudah memiliki aplikasi atau website sendiri, termasuk Smartfren. Aplikasi tersebut sangat membantu, termasuk untuk cek nomor kartu Smartfren.
Biasanya, aplikasi semacam ini memiliki banyak manfaat dan kegunaan, seperti :
- Beli pulsa.
- Beli kuota (SMS, telepon, internet).
- Cek pulsa.
- Cek kuota.
- Informasi penting, seperti promo, diskon dll.
- Cek nomor HP.
Namun ingat, agar bisa menggunakan aplikasi ini, HP harus sudah terhubung dengan internet terlebih dahulu ya. Jika sudah, berikut cara cek nomor kartu Smartfren dengan aplikasi MySmartfren :
- Buka aplikasi Smartfren yang telah terpasang di HP, jika belum kamu bisa download di Google Play atau App Store.
- Setelah aplikasi MySmartfren terbuka, kamu bisa melihat banyak informasi di dalamnya, seperti nomor Smartfren, sisa pulsa, sisa kuota dan informasi penting
- Selesai, sekarang kamu bisa menyimpan nomor Smartfren tersebut agar tidak susah ketika ingin isi pulsa dan kebutuhan lainnya.
Jadi, karena fitur dan kemudahannya tersebut, jangan lupa untuk download dan install aplikasi MySmartfren. Terkadang, beli kuota di aplikasi MySmartfren akan lebih murah beberapa rupiah dibandingkan lewat kode dial.
3. Cek Nomor Smartfren Lewat Kode Dial
Cara cek nomor kartu Smartfren berikutnya bisa kamu lakukan dengan menggunakan kode dial atau kode USSD. Tidak sembarang kode, namun kode khusus yang telah diinformasikan oleh Smartfren agar pelanggan bisa mengakses menu tertentu, seperti cek nomor HP.
Cara ini memang memudahkan, khususnya bagi pelanggan Smartfren yang tidak bisa install aplikasi MySmartfren karena keterbatasan memori HP. Cara ini mudah karena tidak butuh koneksi internet sama sekali, jadi tinggal melakukannya langsung, tanpa ada biaya sama sekali.
Tenang, caranya cepat dan mudah kok, hanya butuh beberapa detik saja, yaitu :
- Pertama, buka menu Telepon di HP.
- Selanjutnya ketik di papan dial kode berikut *999#.
- Jika sudah, klik Panggil dengan kartu Smartfren (jika ada dua SIM).
- Tunggu beberapa saat sampai permintaanmu selesai diproses.
- Setelah muncul hasilnya, kamu akan bisa melihat nomor Smartfren di layar, lengkap dengan sisa pula, masa berlaku dan menu-menu lainnya.
- Selesai, jangan lupa untuk menyimpan nomor tersebut ya.
Memang, sebelum *999#, kode yang digunakan untuk cek nomor HP dan masa aktifnya di kartu Smartfren adalah *995#. Karena itu, kamu harus tetap up to date agar tidak ketinggalan informasi penting seperti hal ini.
4. Cek Nomor Smartfren dengan SMS
Sepertinya layanan SMS sudah mulai jarang digunakan oleh pelanggan, mengingat banyak layanan chatting yang bermunculan. Katakan saja seperti WhatsApp, Line, MiChat dan lain sebagainya. Tak pelak, dengan berbagai fitur yang up to date dan modern, peran SMS sudah tergantikan sama sekali.
Lalu, apa fungsi dari SMS? Well, SMS bisa kamu gunakan ketika kamu tidak memiliki paket internet sama sekali dan terpaksa harus menghubungi seseorang. Selain itu, bagi pelanggan Smartfren, SMS juga bisa dimanfaatkan untuk cek nomor HP Smartfren.
Berikut cara melakukannya :
- Pertama buka aplikasi/layanan SMS di HP.
- Selanjutnya ketik CEK.
- Kemudian kirim ke nomor 995.
- Jika tidak ada kendala, Smartfren akan mengirimkan SMS balasan, berupa informasi tentang nomor HP, masa aktif, masa aktif langganan, kuota yang sedang aktif dan masih banyak lagi.
- Nah, sekarang tugasmu untuk menyimpan nomor Smartfren agar tidak repot ketika membutuhkannya.
Beruntungnya, cara ini gratis dan tidak akan memakan pulsa sama sekali. Smartfren memang tidak pelit, berbeda dengan operator lain yang terkadang membebankan biaya kepada pelanggannya.
5. Cek Nomor Kartu Smartfren dengan Layanan Operator
Berikutnya, kamu bisa cek nomor HP Smartfren dengan menghubungi layanan operator, yang juga bisa disebut dengan customer service. Namun, cara ini agak ribet, karena kamu harus memberikan informasi pendukung lainnya, seperti nomor KTP dan KK, sebagai bukti bahwa kamu pemilik nomor tersebut.
Bukan tidak mungkin mereka akan menanyakan hal lainnya kepadamu. Sangat wajar sebenarnya, karena nomor HP bersifat rahasia, dan tidak boleh sembarang orang mengetahuinya. Jadi, jika memang masih ada cara lainnya yang lebih mudah, mending tidak usah menggunakan cara ini.
Namun, jika memang tidak ada cara lain, kamu bisa menggunakan layanan operator Smartfren untuk cek nomor HP. Nomor layanan operator Smartfren yang bisa kamu hubungi adalah 995, jika ada masalah bisa menggunakan nomor 500.
6. Cek Nomor Smartfren dengan Menelepon atau SMS Teman
Terakhir, kamu bisa tahu nomor HP Smartfren milikmu dengan menelepon atau mengirimkan SMS ke teman/keluarga. Ya, dengan melakukan kedua hal tersebut, kamu bisa tahu dengan jelas dan akurat berapa nomor HP Smartfren.
Namun, untuk melakukan hal ini, kamu harus punya pulsa ya, karena telepon dan SMS akan memakan pulsa. Jika tidak, kamu harus memiliki kuota SMS dan telepon yang masih aktif, jadi tetap bisa melakukan keduanya jika tidak punya pulsa.
Berikut langkah-langkahnya :
- Telepon atau kirim SMS ke teman/keluarga.
- Setelahnya, tanyakan nomor telepon atau SMS yang masuk.
- Setelah mereka memberitahumu, segera simpan nomor HP Smartfren
Cara ini bisa kamu lakukan meskipun kamu sedang tidak berada di dekat teman/keluarga. Namun akan lebih baik jika melakukannya saat kamu sedang dekat atau berada dalam satu ruangan dengan mereka.
Cara Beli Paket Smartfren
Selain cara cek nomor Smartfren, kamu juga harus tahu bagaimana cara membeli paket di Smartfren. Ya, membeli paket akan jauh lebih murah dibandingkan menggunakan pulsa langsung untuk telepon, SMS atau menggunakan internet.
Pelanggan Smartfren lama mungkin sudah hafal bagaimana cara beli paket Smartfren. Namun, pelanggan baru tentu belum tahu cara-cara selengkapnya. Nah, di bawah ini bisa dicek cara beli paket Smartfren dengan kode dial, situs Smartfren dan aplikasi MySmartfren :
1. Kode Dial
Cara beli paket Smartfren tidak sesulit yang dibayangkan, bisa dengan menggunakan kode dial. Kode dial ini khusus yang dikeluarkan resmi oleh Smartfren, jadi pelanggan tidak bisa memasukkan sembarang kode, karena hasil yang muncul akan berbeda.
Selain mudah, cara ini juga tidak menggunakan biaya sama sekali. Kamu pun tidak perlu mengaktifkan paket data atau menghubungkan HP dengan jaringan internet. Nah, di bawah ini adalah cara beli paket Smartfren dengan kode dial :
- Pertama, buka menu Telepon.
- Selanjutnya ketik *123# di papan dial.
- Lalu klik Panggil dan tunggu hasilnya beberapa saat.
- Sekarang pilih paket Smartfren yang ingin kamu beli.
- Misalnya saja paket yang ingin kamu beli adalah nomor 1, maka harus ketik 1 dan klik Kirim.
- Ikuti proses selanjutnya hingga selesai, sampai paket yang kamu inginkan berhasil diaktifkan.
Oh ya, sebelum membeli paket, pastikan kamu telah mengisi pulsa Smartfren agar tidak bolak-balik dan kerepotan.
2. Situs Smartfren
Cara beli paket Smartfren berikutnya bisa kamu lakukan melalui website resmi Smartfren. Di website tersebut, kamu tidak hanya bisa beli paket internet saja, namun juga SMS, telepon, hiburan dan lain sebagainya.
Caranya sangat mudah, kamu bisa mengakses website ini dengan browser seperti Chrome, bisa lewat HP maupun PC. Berikut tutorial selengkapnya ;
- Pertama, buka browser dan kunjungi website resmi Smartfren.
- Selanjutnya login, kamu bisa menggunakan nomor HP Smartfren.
- Setelah berhasil login dan masuk ke halaman utama website, cari paket Smartfren yang ingin dibeli.
- Setelah menemukan paket Smartfren yang kamu inginkan, klik BELI.
- Selanjutnya akan muncul rincian dari paket tersebut, mulai dari harga, kuota yang didapatkan, masa aktif dan lain sebagainya.
- Jika sudah yakin, klik BELI dan ikuti instruksi selanjutnya hingga selesai.
3. MySmartfren
Terakhir, kamu bisa beli paket Smartfren lewat aplikasi MySmartfren. Jika belum punya aplikasi, kamu bisa mengunduhnya di Google Play dan App Store, namanya adalah MySF. Kamu bisa mengetik di pencarian untuk menemukan aplikasinya.
Setelah mengunduh dan memasangnya, kamu bisa buka aplikasi dan login menggunakan nomor Smartfren. Aplikasi ini memiliki banyak sekali manfaat, seperti untuk beli pulsa, beli paket, cek pulsa, cek sisa paket, cek masa aktif dan masih banyak lagi.
Jadi, selain untuk cek nomor Smartfren, aplikasi ini juga bisa untuk beli paket Smartfren. Berikut tutorialnya :
- Buka aplikasi MySmartfren, dan login menggunakan nomor HP Smartfren.
- Setelah masuk ke aplikasi, cari paket mana yang ingin dibeli.
- Setelah menemukannya, klik BELI untuk memprosesnya.
- Nanti akan ditampilkan rincian paket yang lengkap, pelajari agar tidak salah pilih.
- Jika sudah yakin, klik BELI SEKARANG dan konfirmasi pembayaran, apakah menggunakan pulsa, dompet digital, internet banking atau mobile banking.
- Ikuti prosesnya sampai selesai hingga paket berhasil diaktifkan.
Tentang Pulsa Darurat Smartfren
Lalu bagaimana jika tidak punya pulsa untuk membeli paket padalah sedang sangat membutuhkannya? Tenang, Smartfren memiliki program pulsa darurat, diperuntukkan bagi pelanggan yang sedang berada di kondisi darurat namun tidak punya pulsa.
Pelanggan akan dipinjami pulsa darurat dan bisa mengembalikannya ketika telah mengisi pulsa. Namun, ada syarat dan ketentuan yang harus kamu tahu, yaitu :
- Jenis kartu Smartfren yang bisa mendapatkan pulsa darurat adalah kartu prabayar.
- Hanya pelanggan yang telah menggunakan kartu Smartfren selama 6 bulan lebih yang akan mendapatkan tawaran pulsa darurat.
- Minimal, 3 bulan terakhir (dalam 6 bulan), telah mengisi pulsa Smartfren sebanyak 5 kali.
- Pelanggan harus sudah melunasi pulsa darurat sebelumnya.
- Setiap pelanggan akan mendapatkan nominal tawaran pulsa yang berbeda-beda, tergantung kebijakan dari Smartfren.
Ada beberapa cara pinjam pulsa darurat Smartfren, yaitu :
1. SMS
Ketika kamu memenuhi kriteria untuk mendapatkan pulsa darurat, Smartfren akan mengirimkan penawaran. Jika tertarik, kamu bisa memprosesnya lewat SMS, berikut caranya:
- Buka SMS.
- Ketik PULSA dan kirim ke 505.
- Setelah muncul balasan dari Smartfren, klik Y untuk meminjam pulsa.
- Selesai, tunggu SMS konfirmasi dari 505.
- Jika memang memenuhi kriteria, kamu akan mendapatkan pinjaman.
2. Kode Dial
Selain lewat SMS, kamu juga bisa mengajukan pulsa darurat Telkomsel dengan kode dial, caranya adalah :
- Buka menu Telepon.
- Ketik *505# di papan dial.
- Klik Panggil untuk memprosesnya.
- Setelah proses selesai, klik 1 dan Kirim.
- Selanjutnya pilih Y.
- Selesai, tunggu pulsa darurat masuk ke nomor Smartfren milikmu.
Cara Mengatasi Masalah Nomor Smartfren yang Rusak, Hilang atau Terblokir
Masalah kartu Smartfren yang rusak, hilang hingga terblokir dialami banyak orang. Kabar baiknya, masalah seperti ini sudah ada solusinya. Dengan mengunjungi Galeri Smartfren, kamu bisa kembali mendapatkan nomor tersebut.
Berikut tata cara mengurusnya :
- Siapkan dokumen yang dibutuhkan seperti KTP dan KK asli.
- Datang ke Galeri Smartfren terdekat dari rumahmu.
- Datang ke customer service dan katakan kebutuhanmu.
- Isi formulir yang diberikan dengan lengkap.
- Jika sudah, serahkan formulir ke customer service untuk ditindaklanjuti.
- Jika sudah, nomor Smartfren yang rusak, hilang dan terblokir akan diganti, dan kamu akan mendapatkan kartu perdana dengan nomor yang sama.
Biasanya, akan ada biaya untuk mengaktifkan nomor seperti ini, biasanya tidak mencapai Rp100.000. Namun biaya bisa berubah-ubah, jadi harus siap bawa uang yang cukup. Cara cek nomor Smartfren sangat mudah, ada enam cara yang bisa kamu pilih.
Disarankan untuk memilih cara yang paling mudah terlebih dahulu dan tidak menggunakan biaya. Misalnya saja dengan kode dial, lewat SMS dan cek melalui aplikasi WhatsApp.
Lihat Juga :
- 9 Aplikasi Pulsa Jadi Uang, Cair dengan Cepat dan Aman!
- 11 Daftar Paket Telkomsel Terbaru (Simpati, AS dan Halo)
- 7 Cara Melacak Nomor HP via Internet di Android dan iOS
- Daftar Kode Penukaran Higgs Domino 100% Works, Terbaru
- 5 Cara Beli Top Up Higgs Domino Termudah dan Praktis 2022
- Link Mod Combo GTA 5 Full Menu Download Terbaru Aman 2022
- 8 Cara Salin Link Tautan TikTok di Android/Iphone + PC